Guru Inspirasi: Berbicara Tentang Pak Ardiman
January 9, 2014 § Leave a comment
Sejak duduk di bangku SMP saya sangat tertarik dengan topik
perkembangan sebuah negara dan bangsa, apalagi setelah setelah bertemu
dengan guru Geografi yang legendaris di SMPN 5 Bandung, Pak Ardiman
(sebetulnya saya tidak begitu ingat namanya, karena saya punya penyakit
yang namanya “susah inget nama”, tapi muka dan kumis melekat kuat kok di
ingatan -sudah diperbaiki namanya red). Beliau punya cara yang unik
dalam mengajar Geografi, yaitu setiap kelas biasanya dibagi menjadi
beberapa kelompok untuk presentasi beberapa bab di buku pelajaran
Geografi. Waktu itu yang menjadi bahan pelajaran adalah mengenai
demografi negara. Jadi setiap kelompok biasanya dibagi berdasarkan
negara. Seperti presentasi pada umumnya, kita diminta untuk memaparkan
demografi sebuah negara. Namun yang menarik adalah Pak Ardiman ini
pandai sekali dalam membawa acara presentasi ini. Jika boleh saya
sedikit hiperbolis, mungkin di jaman sekarang gaya beliau berbicara
adalah perpaduan antara Najwa Shihab, Anies Baswedan dan Ahok. Sehingga
presentasi ini biasanya berubah jadi arena perdebatan intelektual luar
biasa. Bagi kelompok yang akan presentasi, biasanya mereka menggali
semua informasi tentang sebuah negara, tidak hanya memaparkan informasi
tetapi juga hal-hal yang tersirat dari informasi tersebut. Sedangkan
bagi mereka yang mendengarkan, mereka juga menggali informasi, karena
setiap pertanyaan berbobot yang kita lontarkan, akan menjadi penambah
nilai kita di raport kelak.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar